Tanaman buah semangka juga bisa di budidayakan dalam versi lain. Seperti bentuk semangka yang berbeda, biasanya buah semangka di tanam dengan bentuk yang bulat, tetapi pada saat ini buah semangka sudah bisa di budidayakan dalam versi lain.Berbagai macam variasi buah semangka yang dapat kita temui dalam budidaya kali ini. Buah semangka tersebut dapat berbentuk bulat, segitiga, petak, prisma dan lain sebagainya.
Cara Budidaya Semangka Dalam Polybag
Bentuk buah semangka ini juga bisa di dapatkan sesuai dengan keinginan pembelinya.
Dalam pembudidayaan buah semangka ini, juga harus mengikuti ketentuan syarat tumbuh tanaman semangka yang sudah ada pada sebelumnya. Berikut ini merupakan syarat tumbuh tanaman semangka :
Tanaman buah semangka dalam versi lain dapat tumbuh hanya dengan curah hujan 30-45 mm/bulan.
Tanaman ini hanya memerlukan sinar matahari yang tidak terlalu panas. Jika sinar matahari terlalu menyinari buah semangka, maka buah tersebut tidak akan bisa di bentuk sesuai dengan keinginan kita.
Jenis ini cocok di tanam di daerah dataran tinggi.
Pembibitan tanaman semangka dalam versi lain
Dalam melakukan pembibitan tanaman semangka ini, hal yang pertama yang harus kita lakukan ialah pemilihan bibit yang berkualitas, selain itu kita juga perlu menyiapkan media semai yang sesuai dengan tanaman semangka.
Media semai untuk tanaman semangka perlu disiram dengan menggunakan air bersih, penyemaian dapat dilakukan di dalam pot atau pun di dalam polybag.
Untuk penyiraman, kita bisa melakukannya 2 kali dalam satu hari. Lebih banyak penyiraman yang dilakukan, lebih bagus pula untuk tanaman.
Pengolahan media tanam
Untuk melakukan pengolahan media tanam pada tanaman buah semangka ini, kita hanya memerlukan lahan yang siap untuk di tanam. Lahan tersebut tentunya harus bersih dari hama atau pun bakteri lainnya yang dapat mengganggu proses penanaman nantinya.
Pembentukan bedengan harus di sesuaikan dengan bentuk buah semangka yang akan di tanam. Jika buah yang akan di tanam memiliki bentuk yang besar.
Maka bedengan yang dibuat harus besar pula. Media tanam tersebut harus menjalani masa pengapuran dan pemupukan dasar. Hal tersebut dilakukan untuk menambah kesuburan pada media tanam pada tanaman buah semangka.
Comments
Post a Comment